Sering Makan Tempe ? Cari Tahu Yuk Kandungan Di Dalamnya

oleh
oleh
Sering Makan Tempe ? Cari Tahu Yuk Kandungan Di Dalamnya
Sering Makan Tempe ? Cari Tahu Yuk Kandungan Di Dalamnya

Healthtalk.id – Ada yang belum pernah makan tempe ? Tentunya kamu sering mengonsumsinya. Kebanyakan masyarakat indonesia mengonsumsi tempe hampir setiap hari. Bahan utama pembuatan tempe adalah kedelai dan ragi. Pada proses fermentasi tempe, jamur Rhizopus oligosporus yang berupa jaringan putih bertugas untuk menyatukan kedelai menjadi padat.

Beragam makanan bisa ciptakan dari tempe seperti, tempe goreng yang biasa kita konsumsi untuk lauk, keripik tempe, tumis tempe, dan berbagai jenis olahan lainnya. Lebih dari itu tempe ternyata banyak mengandung nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh, terutama karena kandungan proteinnya sangat tinggi.

Sering Makan Tempe, Banyak Manfaatnya

Kaya Akan Protein Tinggi

Kandungan protein tinggi yang ada di dalam tempe, sangat bagus untuk tubuh kita, tak terkecuali asam amino esensial di butuhkan tubuh untuk proses pertumbuhan dan perbaikan sel-sel yang rusak.

Mengandung Banyak Gizi

Selain tinggi protein, tempe mempunyai kandungan gizi yang beragam. Bagi kamu yang sedang diet cobalah untuk mengonsumsi tempe, lebih bagusnya lagi di makan langsung atau mentah untuk menghindari minyak. Beragam jenis gizi yang baik untuk kamu seperti mineral, serat dan protein.

Kandungan Probiotik

Proses pembuatan tempe, dengan bahan utama kedelai dan di fermentasi menggunakan jamur Rhizopus oligosporus. Oleh karena itu tempe menghasilkan probiotik yang sangat bagus untuk pencernaan.

Kandungan Serat

Dalam setiap 100 gram tempe terdapat 1,4 gram serat, artinya apa dengan demikian tempe sangat bagus di konsumsi karena kandungan seratnya yang bisa mengatasi berbagai masalah kesehatan pencernaan.

Mengandung Asam Lemak Tak Jenuh

Mengonsumsi tempe secara langsung atau di kukus, agar kandungan lemak tak jenuh bisa bermanfaat untuk kesehatan jantung dan juga menurunkan kadar lemak dalam darah. Seperti yang kita tahu makanan-makanan yang di goreng akan menyebabkan kolesterol naik. Dengan demikian mengonsumsi tempe secara langsung akan sangat berguna untuk kesehatan.

Kandungan Magnesium

Berbagai penelitian menyebutkan per 100 gram tempe mengandung 81 mg magnesium. Seperti yang kita ketahui mengnesium bagus untuk otot dan juga saraf.

Berbagai Manfaat Tempe Untuk Kesehatan

Pencegahan Anemia

Bagi kamu yang sering mengalami anemia, mengonsumsi tempe bisa menjadi salah satu cara alternatif pencegahan agar produksi sel darah merah optimal, karena kandungan zat besinya sangat berperan saat produksi sel darah merah.

Menjaga Kesehatan Jantung

Kadar kolesterol LDL dalam tubuh akan mengalami penurunan, seperti yang kita ketahui kolesterol sebagai salah satu penyebab utama penyakit jantung seperti penyumbatan pembuluh darah karena kolesterol. Hal ini di karenakan asam lemak tak jenuh yang ada didalam tempe mengandung asam lemak tak jenuh.

Menjaga Kesehatan Pencernaan

Probiotik yang sangat tinggi akan meningkatkan kesehatan terutama pencernaan. Probiotik hasil proses fermentasi tempe bisa meningkatkan flora usus dan mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit.

Meningkatan Sistem Imun

Berbagai macam vitamin dan kandungan seperti lektin, probiotik, selenium, bisa meningkatkan sistem imun tubuh. Sehingga mampu melawan berbagai infeksi.

Pencegahan Kanker

Antioksidan yang di hasilkan dari isoflavon, bisa menjadi salah satu alternatif untuk mengurangi risiko-risiko kanker seperti kanker payudara yang umumnya terjadi pada wanita.

Kesimpulan

Berbagai macam kabaikan seperti vitamin, mineral dan tingginya protein nabati yang lebih baik daripada protein hewani, sangat bagus bagi kesehatan. Oleh karena itu tempe bisa menjadi alternatif diet yang lebih sehat. Sering Makan Tempe ? Cari Tahu Yuk Kandungan Di Dalamnya

Tentang Penulis: Aris

Gambar Gravatar
Saya adalah seorang tenaga kesehatan yang ingin berbagi pengetahuan tentang kesehatan melalui sebuah tulisan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.