Ketika Tubuh Kurang Asupan Vitamin C, Apa Yang Terjadi ?

oleh
oleh
Ketika Tubuh Kurang Asupan Vitamin C, Apa Yang Terjadi ?
Ketika Tubuh Kurang Asupan Vitamin C, Apa Yang Terjadi ?

Healthtalk.id – Vitamin C sangat di butuhkan oleh tubuh, namun, sebagian orang masih terlalu menganggap remeh ketika tubuh kurang asupan vitamin C.

Tubuh tidak dapat memproduksi vitamin C. Akan tetapi, vitamin tersebut di peroleh dari makanan dan suplemen yang kita konsumsi, vitamin C merupakan jenis vitamin yang mudah larut dalam air. Sehingga, yang terjadi tubuh tidak bisa menyimpan vitamin tersebut dalam jumlah banyak dan harus di dapat dari makanan dan suplemen.

Vitamin C memiliki banyak fungsi bagi tubuh, seperti antioksidan, produksi kolagen dan meningkatkan penyerapan zat besi. Selain itu, vitamin C dapat meningkatkan sistem imun yang membuat tubuh tidak gampang sakit.

Vitamin C bisa kamu peroleh dari buah-buahan misalnya jeruk, lemon, stroberi dan sayuran brokoli serta paprika. Oleh karena itu, sebaiknya penuhi asupan vitamin C untuk meningkatkan kesehatan tubuh.

Ketika Tubuh Kurang Asupan Vitamin C, Apa Yang Terjadi ?

1. Terjadi Kelelahan Dan Lemah

Kekurangan vitamin C yang pertama adalah menimbulkan keluhan kelelahan dan lemah pada seseorang. Sebab, vitamin C memiliki peran dalam produksi energi dan metabolisme.

2. Kulit Menjadi Kasar Dan Kering

Kesehatan kulit sangat bergantung dengan vitamin C, kekurangan asupan vitamin C dapat membuat kulit menjadi kasar dan kering. Sebagai hasilnya, jika kamu ingin kulitmu tetap sehat dan lembab penuhi asupan vitamin C yang cukup.

3. Anemia

Zat besi dalam proses penyerapannya dalam tubuh di bantu oleh vitamin C, jika terjadi kekurangan vitamin C. Akhirnya, membuat seseorang mengalami anemia defisiensi besi.

4. Pendarahan Pada Gusi

Ketika kamu sering mengalami pendarahan pada gusi, mungkin itu salah satu tanda kamu kekurangan vitamin C. Sementara itu, jika hal ini kamu biarkan dan tidak kamu penuhi asupannya, membuat gigi juga ikut bermasalah.

5. Luka Menjadi Lama Untuk Sembuh

Proses penyembuhan luka bergantung, salah satunya pada sintesis kolagen yaitu vitamin C. Akhirnya, jika tubuh mengalami kurang asupan vitamin C, menyebabkan penyembuhan luka akan lebih lama.

6. Pembengkakan Pada Sendi

Pembengkakan sendi di pengaruhi oleh kurangnya asupan vitamin C. Sehingga, menyebabkan nyeri pada sendi, terutama lutut dan pergelangan kaki. Selain itu, karena terjadi penurunan kolagen membuat jaringan ikat menjadi lemah dan juga rapuh.

7. Mudah Mengalami Memar

Fungsi dari vitamin C, tidak hanya menjaga kesehatan tubuh. Akan tetapi, berguna untuk memperkuat dinding kapiler, ketika tubuh kurang asupan vitamin C, dinding kapiler akan rapuh serta mudah pecah.

Fungsi Penting Vitamin C

Vitamin C memiliki fungsi penting untuk tubuh. Di antaranya :

1. Meningkatkan Sistem Imun

Dalam melawan bakteri dan infeksi yang terjadi dalam tubuh, vitamin C sangat berguna untuk meningkatkan sistem imun.

2. Meningkatkan Produksi Kolagen

Salah satu hal yang membuat kulit tetap sehat adalah ketika kolagen dalam tubuh tercukupi. Selain itu, kolagen bisa meningkatkan kesehatan pembuluh darah, tulang serta jaringan ikat.

3. Antioksidan

Fungsi dari vitamin C adalah sebagai antioksidan untuk melindungi sel tubuh yang mengalami kerusakan, karena paparan radikal bebas.

4. Penyembuhan Luka

Seperti yang di jaskan di atas, vitamin C sangat berpengaruh pada proses penyembuhan luka. Sebab, vitamin C bisa meningkatkan produksi kolagen yang di butuhkan oleh kulit dan jaringan.

Tips Mencegah Tubuh Kekurangan Vitamin C

Untuk mencegah kurang asupan vitamin C dalam tubuh, sebenarnya sangat mudah. Selain itu, vitamin c juga mudah kita temukan di manapun.

1. Mengonsumsi Makanan Dengan Kandungan Vitamin C

Makanan sumber vitamin C sangat mudah di temukan. Umumnya, sumber vitamin C bisa berasal dari buah-buahan seperti, jeruk, stroberi, mangga. Selain itu, sayuran brokoli dan paprika merah juga memiliki kandungan vitamin C cukup tinggi.

2. Minum Suplemen

Suplemen vitamin C sangat mudah di dapatkan di apotek. Selain itu, jenis minuman seperti C1000 bisa menjadi alternatif untuk memenuhi asupan vitamin C dalam tubuh.

Penyebab Tubuh Kurang Asupan Vitamin C

1. Pola Makan Kurang Seimbang

Kurang makan buah dan sayur menjadi penyebab tubuh kurang asupan vitamin C. Untuk itu, perbanyak makan buah dan juga sayuran untuk memenuhi kebutuhan vitamin.

2. Usia Lanjut

Orang yang sudah cukup tua lebih rentan mengalami kekurangan vitamin C. Bahkan, tubuh tidak mampu bekerja dengan baik dalam penyerapan nutrisi.

3. Kondisi Medis

Seseorang dengan gangguan pencernaan atau penyakit lain lebih rentan mengalami kekurangan vitamin C.

Kesimpulan

Vitamin C merupakan nutrisi esensial yang banyak memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan tubuh. Sementara itu, kurang asupan vitamin c dapat menyebabkan berbagai masalah pada kesehatan.

Tentang Penulis: Aris

Gambar Gravatar
Saya adalah seorang tenaga kesehatan yang ingin berbagi pengetahuan tentang kesehatan melalui sebuah tulisan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.