Apakah Nyeri Dada Sebelah Kiri Itu Selalu Penyakit Jantung ?

oleh
oleh
Apakah Nyeri Dada Sebelah Kiri Itu Selalu Penyakit Jantung ?
Ilustrasi by pexels-freestocks-128597

Healthtalk.id – Banyak orang yang takut dan cemas apakah nyeri dada sebelah kiri itu selalu penyakit jantung. Keadaan ini sering kali membuat orang selalu mengaitkannya dengan suatu penyakit, terutama penyakit jantung. Namun alangkah baiknya mencari tahu dulu sebab dan nyerinya seperti apa.

Penyakit jantung merupakan salah satu penyakit yang berbahaya. Untuk itu perlunya memahami apa saja ciri-cirinya yang harus di waspadai, penyakit jantung selalu identik dengan adanya nyeri dada sebelah kiri, keluar keringat dingin serta mengalami sesak nafas. Karena itu kondisi tersebut membuat banyak orang menjadi takut dan cemas ketika mengalami nyeri dada di sebelah kiri.

Padahal berbagai faktor bisa menyebabkan nyeri dada dan tidak ada kaitannya dengan penyakit jantung. Oleh karena itu mari belajar memahami faktor apa saja yang dapat menyebabkan nyeri dada sebelah kiri.

Apakah Nyeri Dada Sebelah Kiri Itu Selalu Penyakit Jantung

Pada umumnya nyeri dada sebelah kiri memang paling sering terjadi akibat penyakit kardiovaskuler. Akan tetapi banyak juga penyebab selain penyakit kardiovaskuler. Berikut seperti yang kita jelaskan di bawah agar kamu lebih memahami dan mengerti apa yang harus di lakukan ketika mengalami nyeri dada secara tiba-tiba.

1. Heart Attack

Heart Attack atau serangan jantung merupakan kondisi yang sering menyebabkan nyeri dada. Oleh karena itu banyak orang mengalami ketakutan ketika terjadi heart attack, karena kondisi ini bisa mengancam nyawa apabila tidak segera mendapat pertolongan.

Keadaan jika mengalami heart attak biasanya akan timbul nyeri dada dan terasa berat, mengalami sesak nafas serta keluar keringat dingin. Selain itu nyeri akan menjalar hingga lengan kiri, punggung, bahkan sampai ke rahang.

2. Akibat Angina

Otot jantung ketika tidak mendapatkan asupan oksigen yang cukup dapat menyebabkan angina. Sehingga menyebabkan nyeri dada, faktor penyebab angina yaitu ketika terjadi penyempitan dan penyumbatan pada arteri koroner. kondisi ini akan tiba-tiba muncul ketika sedang melakukan aktivitas fisik maupun sedang mengalami stres emosional. Namun nyeri ini bisa hilang saat di gunakan untuk istirahat.

3. Perikarditis

Perikarditis terjadi ketika perikardium mengalami peradangan. Oleh sebab itu muncul nyeri tajam dan menusuk ketika menarik nafas karena lapisan tipis yang mengelilingi jantung terjadi peradangan.

Nyeri Dada Bukan Karena Penyakit Jantung

Terdapat beberapa masalah timbulnya nyeri dada sebelah kiri. Akan tetapi bukanlah penyakit jantung yang menjadi penyebabnya.

1. Terdapat Masalah Pada Otot Dan Tulang Dada

Salah satu penyeba nyeri dada sebelah kiri terjadi karena adanya cedera otot, tendon dan tulang dada, contohnya cedera akibat olahraga, atau sedang melakukan aktivitas fisik berat.

Nyeri yang terjadi akibat adanya cedera ini biasanya akan hilang saat istirahat dan timbul nyeri ketika melakukan gerakan tertentu.

2. Pneumotoraks

Pneumotoraks merupakan suatu kondisi gangguan pada dada akibat udara masuk ke ruang antara paru dan dinding dada. Akibatnya paru-paru mengalami kolaps secara keseluruhan atau sebagian, keadaan ini bisa menyebabkan nyeri tajam dan di penderita mengalami sesak nafas. Oleh karena itu pneumotoraks harus mendapatkan penanganan medis segera.

3. Penyakit GERD

Asam lambung dapat mengakibatkan terjadinya nyeri dada. Selanjutnya nyeri akan muncul ketika selesai makan dan di sertai sensasi rasa terbakar di dada, rasa asam dan menyebabkan kesulitan menelan, akibat naiknya asam lambung. Namun nyeri akibat GERD ini bisa segera di sembuhkan dengan konsumsi obat dan mengatur pola makan yang baik.

4. Stressor dan Anxiety

Stres dan kecemasan bisa menimbulkan nyeri dada akibat panic attack secara tiba-tiba. Keadaan ini biasanya di tandai dengan denyut jantung yang meningkat dan terjadi nyeri dada, selain itu di sertai dengan tremor, berkeringat dan cenderung merasa takut. Oleh karena itu jika kamu sering mengalami keadaan ini, lebih baik fokus untuk menenangkan diri ketika menghadapi sesuatu yang berat.

Mengenali Ciri-ciri Nyeri Dada Sebelah kiri Yang Bahaya Dan Tidak Bahaya

Tanpa tenaga medis kita akan sulit mengenali ciri-ciri nyeri dada. Akan tetapi terdapat beberapa cara bagi orang awam untuk mengenali nyeri tersebut.

1. Durasi dan Intensitas Nyeri

Pada kondisi serangan jantung atau penyakit jantung lainnya pasien biasanya mengeluhkan nyeri dada hebat, di sertai keringat dingin dan nyeri terasa menjalar. Akan tetapi ketika mengalami nyeri dada dan bisa hilang dalam waktu singkat tanpa konsumsi obat jantung, kemungkinan terjadi masalah pada tulang dan otot dada kamu.

2. Lokasi Timbulnya Nyeri

Kenali sumber munculnya nyeri. Jika nyeri berada di tengah dada dan menjalar hingga ke punggung berati terjadi heart attack atau serangan jantung. Namun jika sebaliknya dan bisa hilang dalam waktu singkat berarti bukan serangan jantung.

3. Pemicu Nyeri

Kenali pemicu nyeri, jika kamu menderita sakit jantung alangkah baiknya segera cari pertolongan medis. Namun jika nyeri di picu karena adanya cedera dada, baiknya konsultasikan dengan dokter.

Cara Mencegah Terjadinya Nyeri Dada

Beberapa cara bisa kamu lakukan untuk mencegah terjadinya nyeri pada dada sebelah kiri.

1. Pola Hidup Dan Makanan Sehat

Dengan menjaga pola hidup yang baik di harapkan risiko-risiko penyakit jantung bisa di hidari. Oleh karena itu hindari begadang, konsumsi makanan sehat, serta kurangi konsumsi gula.

2. Olahraga

Berolahraga secara teratur minimal 30 menit setiap hari bisa meningkatkan kesehatan tubuh terutama jantung. Dengan demikian kamu bisa memulai melakukan olahraga ringan namun konsisten, misalnya jalan, bersepeda dan lainnya.

3. Hindari Alkohol Dan Rokok

Mengonsumsi alkohol dan rokok dapat memperburuk kondisi kesehatan. Hal ini dapat menyebabkan berbagai penyakit terutama jantung dan rusaknya pembuluh darah seperti penyumbatan pembuluh darah. Selain itu rokok bisa menyebabkan rusaknya paru-paru, sehingga terjadi timbulnya nyeri.

Kapan Mencari Pertolongan Medis ?

Ketika nyeri tidak kunjung hilang dalam beberapa waktu. Sebaiknya segera mencari pertolongan medis, kalian bisa datang ke Rumah sakit, puskemasmas ataupun Klinik. Dengan demikian nyeri bisa segera tertangani dan tahu apa penyebab utama terjadinya nyeri, jika kamu punya riwayat penyakit jantung dan rutin minum obat saat terjadi nyeri langsung beri pengobatan. Sehingga keadaan darurat tidak terjadi dan nyawa bisa terselamatkan.

Kesimpulan

Nyeri dada sebelah kiri umumnya terjadi akibat serangan jantung. Namun hal ini belum tentu terjadi karena heart attack, beberapa pemicu bisa terjadi seperti di sebutkan di atas. Untuk itu jangan pernah menganggap remeh ketika terjadi nyeri di sertai gejala lain, di harapkan dengan pemahaman yang tepat kondisi nyeri bisa segera tertangani dan tahu akar masalahnya.

Singkatnya semua orang akan mengalami terjadinya nyeri dada sebelah kiri. Namun kondisi ini akan menjadi darurat ketika kamu memiliki riiwayat kronis seperti jantung dan pernah melakukan pemasangan ring jantung atau pengobatan lainnya karena masalah kardiovaskuler dan paru-paru.

Tentang Penulis: Aris

Gambar Gravatar
Saya adalah seorang tenaga kesehatan yang ingin berbagi pengetahuan tentang kesehatan melalui sebuah tulisan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.