Healthtalk.id – Mengalami kesleo adalah kondisi yang cukup menyakitkan, untuk menangani kaki kesleo : begini cara penanganannya yang tepat, supaya kondisi tersebut bisa teratasi.
Kesleo biasanya di sebabkan oleh gerakan yang berlangsung secara tiba-tiba, terutama terjadi pada kaki dan tangan. Terkilir mengakibatkan cedera pada ligamen yang akhirnya terjadi robekan atau regangan.
Kesleo sering terjadi pada pergelangan kaki, pergelangan tangan, lutut dan juga jari-jari. Selain gerakan yang tidak wajar kesleo bisa terjadi akibat beratnya tumpuan. Gejala yang umum terjadi saat terkilir berupa rasa nyeri, memar, pembengkakan dan tidak jarang mengalami kesulitan dalam menggerakkan sendi kaki maupun tangan.
Daftar Isi
Kaki Kesleo : Begini Cara Penanganannya Yang Tepat
1. Metode RICE Untuk Penanganan Awal
Sebagai tahap awal penanganan kesleo yang memiliki 4 cara bisa anda lakukan pasca kejadian. Metode ini bertujuan untuk mengurangi nyeri, pembengkakan dan proses penyembuhan bisa lebih cepat. Apa itu metode RICE ?
RICE / Istirahat : Istirahatkan bagian yang cedera setidaknya hindari aktivitas yang berat selama 48 jam agar cedera tidak mengalami perburukan
ICE / Es
Pengompresan dengan menggunakan es selama 15-29 menit dan bisa diulangi setiap 3 jam sekali. Es bisa mengurangi rasa nyeri di lokasi yang cedera. Gunakan alas untuk menempelkan es dan jangan di tekan.
Compression / kompresi
Balut dengan elastic bandage yang bertujuan untuk mengurangi pembengkakan. Pastikan tidak terlalu ketat dalam pembalutan karena akan menghambat aliran darah.
Elevation / Peninggian
Letakkan area yang cedera lebih tinggi dari area jantung untuk mengurangi bengkak lebih parah. Posisikan bagian yang kesleo di atas bantal atau alas apapun saat berbaring maupun duduk.
2. Obat Pereda Nyeri
Tahap yang bisa di lakukan saat anda mengalami terkilir sebagai tahap antisipasi untuk meredakan nyeri yaitu dengan cara minum obat penghilang nyeri NSAID seperti Naproxen dan Ibubprofen, obat anti inflamasi juga bisa mengurangi peradangan.
3. Mengurangi Aktivitas Fisik Yang Berat
Hindari aktivitas fisik yang berat selama mengalami kesleo. Hal ini bertujuan agar kaki ataupun tangan tidak mengalami rasa nyeri dan mempercepat penyembuhan, aktivitas yang berat di khawatirkan akan memperburuk cedera dan penyembuhan akan semakin lama. Oleh karena itu hindari olahraga yang berat terlebih dulu jika kaki anda kesleo dan jika tangan yang terkilir hindari mengangkat benda yang berat.
4. Latihan Peregangan Dan Penguatan
Setelah di rasa nyeri dan pembengkakan berkurang ada baiknya bisa dilakukan latihan untuk membantu memulihkan fleksibilitas sendi. Latihan bisa dimulai dengan gerakan ringan dan meningkat secara bertahap.
KESIMPULAN
Beberapa latihan bisa di lakukan misalnnya mengangkat beban ringan, menggerakkan sendi secara perlahan, berjalan perlahan namun jangan terlalu bertumpu pada kaki yang cedera, lakukan latihan secara konsisten secara bertahap dan hati-hati. Konsultasikan ke dokter apabila dalam beberapa mingggu kondisi cedera tidak membaik dan memburuk. Kaki Kesleo : Begini Cara Penanganannya Yang Tepat